Wednesday, May 22, 2013

kenikmatan semu

menangis??
bolehkah??

sebenernya nggak ngerti apa yg membuat hidup itu hampa
padahal semua udah terpenuhi
dan mungkin lebih baik daripada waktu yg lalu
lebih baik daripada saat lalu
yg harus dengan cermat menghitung rupiah demi rupiah
dan berusaha menabungnya
sekarang di saat aku ingin membeli sesuatu lumayanlah aku udah bisa beli
tapi rasa kenyamanan dan kesenangan itu lenyap ditelan oleh kecukupan itu
ketakutan akan hal ini pernah aku rasakan di masa lalu
takuuut sekali saat diuji dengan kenikmatan
dan ternyata kenikmatan itu memang ujian terberat
dimana lupa akan Allah itu sangat mungkin

saat semua masih semu
hati lebih terasa tenang
namun saat sekarang ini semua sudah berubah
hampa tak berpenghuni
lama hati ini tak disiram dengan amal yaumi
lama hati ini jauh dari proses penambahan ilmu

-secret diel-

Saturday, April 6, 2013

Studi kasus

Assalamualaikum

Hari ini alamat begadang buat ngerjain tugas ekonomi moneter. awalnya takut buat ngerjain tugas studi kasus cz aku tipe orang yang apatis banget dan kurang peka dengan informasi. naaah studi kasus merupakan salah satu momok yang mengerikan mungkin karena butuh wawasan yang luas kali yaa sedangkan aku kurang suka kalo disuruh baca yang namanya buku formal, aku lebih suka baca novel yang menurutku lebih hidup. nah ini tugas buat penulis buku pelajaran maupun penulis buku mata kuliah buat bikin buku seruu biar mahasiswa kayak aku lebih rajin lagi buat baca buku. hhe. balik lagi yaa dari kebingungan tersebut aku menjelajahi dari satu sumber ke sumber yang lain dari satu blog ke blog yang lain. dan setelah hari kedua aku surfing di internet akhirnya aku mulai paham dengan masalah yang harus aku kerjain di studi kasus kali ini. benar kata pepatah dimana ada kemauan disitu ada jalan. hha




Studi kasusku kali ini membahas tentang Bank century yang udah berganti nama menjadi Bank Mutiara yang tengah dijajakan pada pihak asing oleh LPS. tugas ekmon yang so sweet banget mungkin bisa mulai menumbuhkan rasa suka membacaku tentang kasus-kasus ekonomi yang seharusnya aku paham dan mengetahuinya. Sebagai mahasiswa dengan jurusan Ekonomi Pembangunan yang dicetak untuk menjadi pembuat kebijakan, mau nggak mau suka nggak suka aku kudu banyak-banyak baca tentang kondisi perekonomian Indonesia dan Internasional untuk kehidupan rakyat yang lebih baik lagi :D

nah teman-teman blog tersayang hari ini temenin aku begadang yaa :D


Wassalamualaikum :D

Thursday, April 4, 2013

pengalaman pertama untuk pembelajaran di masa depan

4 April 2013



Assalamualaikum
alhamdulillah hari ini merupakan pengalaman pertama menjadi sie acara dalam sebuah kegiatan. 
haha pengen nangis awalnya dari yang susah banget nyari yang namanya MC. Ya Rabb bener-bener tantangan tersendiri. dasar cengeng nih akunya >.< sifat kanak-kanak yang masih agak susah buat ditinggal, hehe untung tadi gak sempet nangis di depan mbak-mbaknya. malu kan klo sampek nangis di depan mereka (tetep gengsi nomor satu, dasar manusia) 

trus tadi yang bikin tambah waw eee pematerinya dateng telat trus waktu tadi juga pas ada kuliah dan tau nggak dosennya udah datang dari tadi :'( sedih dah rasanya, kayak kata-kata yang sering diucapin temen kosku kuliah. dan tambah sedihnya lagi pematerinya nggak bisa dihubungi sama sekali cz waktu aku telfon sama salah satu temen panitia acara juga di reject sama masnya. waaaaaah pengen tambah pengen nangis nih. Pas disuruh mbaknya masuk kuliah rasanya nggak tenang banget gimana lagi klo pemateri udah nyampek TKP mungkin aku bisa ninggal dengan tenang :) dengan hati yang separo tenang separo nggak tenang aku masuk ke kelas juga akhirnya. walhasil aku nggak konsen ngikutin yang namanya kuliah ekonomi moneter. o ya aku lupa blum ngasih tau aku tuh kuliah di Universitas Airlangga Surabaya Fakultas Ekonomi dan Bisnis dengan jurusan kesayangan Ekonomi Pembangunan, jurusan yang sama sekali aku nggak kepikiran buat masuk didalamnya. Takdir kali ya aku bisa masuk disitu, so jalani aja. aku juga udah mulai nyaman dengan mata kuliah yang ada disana. 
nah kalo buat kegiatan yang aku ceritain diatas itu merupakan salah satu rangkaian acara dari MoSAIC khususnya divisi tersayang Syiar. nah di pos pos berikutnya aku jelasin lebih banyak lagi deh buat kalian tentang keseharian dan asal usulku mulai dari bayi yang masih merah sampai kuliah semester 2 ini. 


nah balik lagi di acara tadi akhirnya aku telat ngikutin kegiatan tadi yang namanya Motivation Day, ya gapapa deh yang penting peserta banyak dengan pemateri yang udah hadir. hehe tapi tetep aja perlu banyak evaluasi yang mesti dilakukan khususnya oleh aku sendiri. dan hari ini dapat pelajaran baru buat belajar lebih baik di organisasi. Alhamdulillah ya Rabb aku masih engkau berikan nikmat dengan dikelilingi oleh orang-orang yang saling mengingatkan dalam kebaikan serta yang menyayangiku. I love You so much Allah :D
thanks for today. aku mendapat banyak pengalaman yang bisa kujadikan pembelajaran di masa yang akan datang :D

Wassalamualaikum :D

Tuesday, April 2, 2013

memulai sesuatu yang tak terungkap


Assalamualaikum

hai hai wuiiih lama bangeeet nggak buka blog kesayangan
oke deh mulai memanfaatkan blog yang sudah lama terlupakan

nggak perlu kenalan lagi kan??
oke deh daripada basa basi mending ntar jangan lupa sering-sering liat blogku yaa
ramaikan dan follow blogku

semoga blog yang aku buat ini bermanfaat bagi semua
Aamiin :D

Monday, October 17, 2011

Manfaat Pepaya

Nama latinnya Carica papaya. Masyarakat Australia menyebutnya Paw paw. Dan orang Indonesia mengenalnya dengan nama pepaya. Buah ini tersohor sebagai tanaman obat di berbagai belahan dunia. Khasiatnya bisa dipetik dari hampir seluruh bagian tanaman, namun buahnyalah yang paling sering digunakan karena mudah didapat dan lezat.
Bagi Anda yang suka menyantap buah pepaya, ada baiknya mengetahui keistimewaan buah yang satu ini agar keyakinan Anda untuk mengonsumsinya kian bertambah. Seandainya Anda jarang memakan pepaya. Maka untuk Andalah artikel ini dibuat agar Anda tergerak untuk mencicipi dan menyukainya. Nah, inilah 10 hal penting tentang pepaya yang bisa membuat Anda ‘jatuh cinta’ padanya.

Satu
Buah pepaya mengandung berbagai jenis enzim, vitamin dan mineral. Malah kandungan vitamin A-nya lebih banyak daripada wortel, dan vitamin C-nya lebih tinggi daripada jeruk. Kaya pula dengan vitamin B kompleks dan vitamin E.
Dua
Buah pepaya mengandung enzim papain. Enzim ini sangat aktif dan memiliki kemampuan mempercepat proses pencernaan protein. Mencerna protein merupakan problem utama yang umumnya dihadapi banyak orang dalam pola makan sehari-hari. Tubuh mempunyai keterbatasan dalam mencerba protein yang disebabkan kurangnya pengeluaran asam hidroklorat di lambung.
Tiga
Kadar protein dalam buah pepaya tidak terlalu tinggi, hanya 4-6 gram per kilogram berat buah. Tapi jumlah yang sedikit ini hampir seluruhnya dapat dicerna dan diserap tubuh. Ini disebabkan enzim papain dalam buah pepaya mampu mencerna zat sebanyak 35 kali lebih besar dari ukurannya sendiri. Daya cerna terhadap protein ini mengingatkan kita untuk lebih cermat memilih makanan, Bahwa makanan yang mengandung protein tinggi belum tentu bisa bermanfaat bagi tubuh. Yang penting adalah mudah atau tidaknya protein itu diserap tubuh.
Empat
Papain bisa memecah protein menjadi arginin. Senyawa arginin merupakan salah satu asam amino esensial yang dalam kondisi normal tidak bisa diproduksi tubuh dan biasa diperoleh melalui makanan seperti telur dan ragi. Namun bila enzim papain terlibat dalam proses pencerbaan protein, secara alami sebagian protein dapat diubah menjadi arginin. Proses pembentukan arginin dengan papain ini turut mempengaruhi produksi hormon pertumbuhan manusia yang populer dengan sebutan human growth hormone (HSG), sebab arginin merupakan salah satu sarat wajib dalam pembentukan HGH. Nah, HGH inilah yang membantu meningkatkan kesehatan otot dan mengurangi penumpukan lemak di tubuh. Informasi penting lain, uji laboratorium menunjukkan arginin berfungsi menghambat pertumbuhan sel-sel kanker payudara.
Lima
Papain juga dapat memecah makanan yang mengandung protein hingga terbentuk berbagai senyawa asam amino yang bersifat autointoxicating atau otomatis menghilangkan terbentuknya substansi yang tidak diinginkan akibat pencernaan yang tidak sempurna. Tekanan darah tinggi, susah buang air besar, radang sendi, epilepsi dan kencing manis merupakan penyakit-penyakit yang muncul karena proses pencernaan makanan yang tidak sempurna. Papain tidak selalu dapat mencegahnya, namun setidaknya dapat meminimalkan efek negatif yang muncul. Yang jelas papain dapat membantu mewujudkan proses pencenaan makanan yang lebih baik.
Enam
Papain berfungsi membantu pengaturan asam amino dan membantu mengeluarkan racun tubuh. Dengan cara ini sistem kekebalan tubuh dapat ditingkatkan.
Tujuh
Pepaya juga dapat mempercepat pencernaan karbohidrat dan lemak. Enzim papain mampu memecah serat-serat daging, sehingga daging lebih mudah dicerna. Tidak heran bila pepaya sering dijadikan bahan pengempuk daging, terutama untuk pembuatan sate atau masakan semur.
Delapan
Pepaya memiliki sifat antiseptik dan membantu mencegah perkembangbiakan bakteri yang merugikan di dalam usus. Pepaya membantu menormalkan pH usus sehingga keadaan flora usus pun menjadi normal.
Sembilan
Papain terbentuk di seluruh bagian buah, baik kulit, daging buah, maupun bijinya. Jadi sebaiknya pepaya dimanfaatkan secara seutuhnya. Malah, bagi mereka yang mengalami masalah pencernaan, disarankan untuk mengonsumsi buah pepaya beserta bijinya.
Sepuluh
Buah yang masih mengkal atau separuh matang memiliki kandungan nutrisi yang lebih tinggi dari buah matang. Namun wanita yang ingin memiliki anak atau sedang hamil dilarang mengonsumsinya, karena buah mentah dan mengkal mempunyai efek menggugurkan kandungan. Karena efek yang satu ini, di berbagai negara, seperti Papua Nugini dan Peru, pepaya digunakan sebagai alat kontrasepsi. Saran untuk wanita hamil, bila ingin mendapatkan khasiat pepaya, makanlah buah yang sudah matang saja.
Sumber : Susy Bastians

Meskipun cuma copas semoga bermanfaat..

Thursday, September 29, 2011

first blog

akhirnya punya blog juga,,
tapi nih masih bingung mo diisi apaan,,
smoga bisa jadi blog yang bermanfaat,,
Amiiiin..
Ganbatte^^